Balado ikan sepat jengkol

By

Balado ikan sepat jengkol

Resep yang akan saya bagikan ini merupakan masakan yang sangat pas buat lauk makan siang keluarga anda. Kesempatan ini saya akan bagikan balado ikan sepat jengkol yang bisa menjadi pilihan buat anda yang suka dengan masakan jengkol. Untuk membuat resep ini caranya sangat mudah. Walaupun terkesan sederhana, tapi nikmatnya ikan sepat yang dipadukan dengan jengkolnya yang empuk pedas, akan membuat selera makan menjadi bertambah. Seperti halnya pada resep asam padeh ikan mas, masakan ini juga membawa rasa pedas yang sangat menggugah selera makan.

Balado ikan sepat jengkol

Apabila bunda ingin membuat masakan ini di rumah, berikut ini resep cara dan pembuatanya yang bisa bunda ikuti.

Bahan untuk membuatnya

  • 250 gram jengkol tua.
  • 150 gram ikan sepat asin ukuran kecil.
  • Minyak untuk menggoreng dan menumis secukupnya.

Bumbu halus

  • 3 siung bawang putih.
  • 7 butir bawang merah.
  • 15 buah cabai merah kriting.
  • 3 buah cabai merah besar. Buang bijinya.
  • 1 buah tomat merah.
  • 1 sdt terasi.
  • 1 sdt garam.
  • ¼ sdt gula pasir.
  • 1 sdm kecap manis.

Cara membuatnya

  1. Rebus jengkol hingga empuk, angkat dan tiriskan. Goreng hingga jengkol layu dan jangan sampai kuning, angkat dan tiriskan.
  2. Rendam ikan asin sepat dalam air hangat selama 15 menit. Tiriskan dan cuci bersih. Kemudian goreng hingga kering, angkat dan tiriskan.
  3. Panaskan minyak goreng sebanyak 3 sdm, tumis bumbu halus hingga aroma harum dan matang.
  4. Tuangkan kecap manis, aduk-aduk sebentar. Masukan irisan jengkol goreng dan ikan sepat goreng. Kecilkan api, aduk hingga rata. Masak hingga bumbu meresap dan matang, lalu angkat.

Selain resep diatas, saya juga telah memberikan resep balado ikan asin bulu ayam yang sudah saya ulas sebelumnya. Jadi buat bunda yang suka dengan ikan asin, resep-resep dari saya bisa menjadi pilihan untuk mengolah ikan asin menjadi masakan yang nikmat untukkeluarga anda di rumah.